Minggu, 22 Januari 2023. Sejak subuh Ketapang telah diguyur hujan. Pukul 07.30 WIB, hujan sudah reda. Udara sejuk, menyegarkan. Setelah sarapan pagi, terdengar tawa ceria Haikal dan Ayahnya bermain bola di ruang tengah. Saya sendiri, bersiap membersihkan rumah, karena Kakak yang biasa membantu tidak bisa datang. "Kurang enak badan', katanya tadi malam saat meminta ijin.
Hari minggu ini juga bertepatan dengan tahun baru Imlek. Jadi libur sekolah diganti pada hari Senin. Akhirnya bisa libur dua hari. Horeee..! Namun besok, pukul 08.00 - 09.30 WIB, saya diminta menjadi narasumber di SDIT Qalbun Salim, membahas tentang kurikulum merdeka. Oleh karena itu, hari ini akan saya manfaatkan untuk membuat roti. Mencoba resep baru, yang sepertinya... Uenak
Roti sosis, kesukaan Haikal. Sedangkan resep baru yg saya coba adalah roti isi butter, gula, telur dan keju, sepertinya ini akan disukai oleh Ayah Haikal. Saya sendiri, mengikuti selera yang tercinta saja. Supaya simpel. Sebab, ketika melihat mereka makan dengan lahap, sudah membuat saya bahagia
Sebuah kalimat bijak mengatakan bahwa "Jantung rumah adalah seorang istri. Jika hati istrimu tidak bahagia maka seisi rumah pun akan tidak bahagia." Untuk itu, kepada para suami dan anak-anak. Jika istri/ibu mu masak. Pujilah masakannya. Makanlah dengan penuh selera, walaupun kurang enak. Sebaliknya, jangan cela masakannya. Karena itu akan membuatnya tidak bahagia, dan pada akhirnya berdampak pada seluruh isi rumah. Ribetkan 😆
Bahagia itu sederhanakan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar